Pengaruh Motivasi dan Kepuasan Kerja Terhadap Kinerja Dampaknya Pada Karir Dosen

  • slamet slamet IKIP Veteran Semarang

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui secara empiris dan signifikan pengaruh: (1)  motivasi kerja terhadap kinerja dosen; (2) kepuasan kerja terhadap kinerja dosen; (3) motivasi kerja terhadap karir dosen;  (4)  kepuasan kerja terhadap karir dosen;  (5)  kinerja terhadap karir dosen;  (6)  motivasi kerja terhadap kinerja dampaknya pada karir dosen; dan (7) kepuasan kerja terhadap kinerja dampaknya pada karir dosen.


Jenis penelitian adalah kuantitatif dengan pendekatan expost facto untuk mengetahui korelasi keempat variabel yang digunakan. Penelitian dilaksanakan di IKIP Veteran Semarang  dengan subjek 98  dosen. Metode pengumpulan data  digunakan dokumen dan angket. Dokumen untuk mengetahui: jumlah, nama, lama kerja, jenjang kepangkatan, jafa dosen, dan sebagainya, sedangkan angket digunakan untuk memperoleh informasi dari persepsi responden terhadap variabel motivasi kerja (X1), kepuasan kerja (X2), kinerja dosen (Y), dan karir dosen (Z). Teknik analisis data digunakan dua model, yaitu analisis deskriptif persentase dan analisis jalur (path analysis) dengan bantuan program SPSS.


Hasil penelitian menunjukkan:  (1) motivasi kerja memiliki  pengaruh  positif dan signifikan terhadap kinerja dosen; (2) kepuasan kerja memiliki pengaruh positif dan signifikan  terhadap kinerja dosen; (3) motivasi kerja memiliki pengaruh positif dan tidak signifikan terhadap karir dosen; (4) kepuasan kerja memiliki  pengaruh positif dan signifikan terhadap karir dosen; (5) kinerja  dosen memiliki pengaruh positif dan signifikan  terhadap karir dosen; (6) motivasi kerja memiliki  pengaruh  positif dan signifikan  terhadap kinerja dosen dampaknya pada karir dosen; dan (7)  kepuasan kerja memiliki  pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja dosen dampaknya pada karir dosen IKIP Veteran Semarang.

Published
2019-05-10
How to Cite
SLAMET, slamet. Pengaruh Motivasi dan Kepuasan Kerja Terhadap Kinerja Dampaknya Pada Karir Dosen. Pawiyatan, [S.l.], v. 26, n. 01, p. 52-64, may 2019. ISSN 2721-4702. Available at: <https://e-journal.ivet.ac.id/index.php/pawiyatan/article/view/849>. Date accessed: 08 feb. 2025.
Section
Articles